Rasa yang dimulai dari bercanda

Hai sudah lama gak ngetik di blog dan entah kenapa malam ini lagi galau tak menentu (duduk di sudut kamar)

*Now Playing : Rasa Ini - Vierra*
Sungguh bahagia kau ada di sini 
Menghapus semua sakit yang kurasa

Semenjak kenal si Justin (nama samaran) keadaan hati tiba-tiba senang. Justin adalah teman menuntut ilmu, kami sering satu kelompok yang disengaja. Gak butuh waktu lama untuk bisa mengenalnya karena dia orangnya seru,humoris, dan gak pendiam. Karena satu kelompok lah kami semakin dekat. 
Awalnya sering bercanda sama doi tapi sekarang malah ada rasa *rrraaaaddaaaappppp*. Mungkinkah aku jatuh cinta sama dia? Mungkinkah aku punya rasa yang tak biasa? *alah* biarlah ini semua menjadi rahasia ilahi saja.

Gak tau sejak kapan rasa ini mulai datang gak tau sejak kapan otak ini sering memikirkannya yang pasti di suatu tempat di hati ini ada nama dia. Entah sampai kapan rasa ini akan bertahan dan nama dia ada di hati ini biarlah itu juga akan menjadi misteri ilahi.

Udah sering sih ngekode doi (bahasa anak gaul sekarang) tapi tetap aja dia gak ngerti dan dikira itu cuma bercanda aja. Kadang gak enak juga jadi orang yang sering bercanda di kelas jadi sering juga teman-teman gak percaya termasuk si doi. Bisa jadi doi gak percaya karena teman-teman yang lain sering bilang kalo aku tuh punya banyak gebetan padahal itu semua benar. Tapi percayalah rasa kepadamu ini gak bercanda.

Dari kabar yang beredar sih doi suka sama anak jurusan tetangga yang namanya tak boleh disebutkan tapi tetap aja tidak ada kata menyerah kalo doi belum sah menjadi pacar orang lain. Kalopun dia udah pacaran sama orang lain kan masih bisa ditekong ya rela gak rela ikhlas gak ikhlas harus terima kenyataan. 

Tapi lama-lama rasa ini berkurang. Rasa yang pernah ada ini tidak pernah hilang hanya saja berkurang semenjak chat di sosial media miliknya gak sengaja terbaca. Saat itu rasanya hati ini campur aduk tak bisa diungkapkan dengan kata-kata dan entah kenapa air mata ini ...........

Sampai saat ini hubungan kami berdua masih sekedar teman yang tidak mesra dan tidak tau sampai kapan status seperti itu dapat bertahan. Berharap hubungan itu akan berubah menjadi sebuah status yang diinginkan tapi sepertinya itu hanya mimpi yang gak tau akan menjadi kenyataan atau tidak.

kalo kata Maudy Ayunda sih 'tiba-tiba cinta datang kepadaku ~ kuharap dia rasakan yang sama'

kata Sandy Sandoro sih 'Api cintaku padamu tak pernah padam'

kata Adera 'Dan kau hadir merubah segalanya menjadi lebih indah' 

dan terakhir kalo kata Afgan 'Jodoh pasti bertemu'


*Masih Playing : Vierra - Rasa Ini*
Ku suka dirinya, mungkin aku sayang 
Namun apakah mungkin, kau menjadi milikku 
Kau pernah menjadi , menjadi miliknya
Namun salahlah aku, bila ku pendam rasa ini






  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Rasa yang dimulai dari bercanda"

Posting Komentar